Galeri Foto

Kesbangpol Pekanbaru Gelar  Sosialisasi kepada Ratusan Masyarakat  di Kecamatan Tampan

Untuk Meningkatkan Partisipasi Pemilih pada Pilkada Serentak 2019

PEKANBARU ---(KIBLATRIAU. COM) -- Usai sukses mengelar sosialisasi di tingkat pemilih pemula,  kini Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Pekanbaru kembali melaksanakan penyuluhan dan sosialisasi tentang politik kepada masyarakat,  ormas, OKP, RT, RW di KecamatanTampan. Kegiatan ini berlangsung di aula kantor Camat Tampan, Rabu (20/2). 

Turut hadir pada acara itu,  Kepala Badan Kesbangpol Kota Pekanbaru Drs M Yusuf Mpd,   Yelli Nofriza MM Ketua KPU Kota  Pekanbaru dam Siti dari Bawaslu sekaligus menjadi nara sumber. 

Kepala Badan Kesbangpol Kota Pekanbaru Drs M Yusuf mengatakan,  adapun tujuan dilaksanakan kegiatan penyuluhan dan sosialisasi kepada masyarakat,  ormas, OKP dan lainnya untuk memberikan ilmu serta wawasan tentang pemilu serentak yang akan dilaksanakan pada tanggal 17 April mendatang. 

"Dengan acara ini,  maka masyarakat akan mengerti dan memahami tentang pelaksanaan pemilu tersebut. Seperti bagaimana prosesmya,  terkait jika ada ditemukan pelangaran, serta hal-hal yang menyangkut tentang pemil. Makanya partisipasi masyarakat akan lebih tinggi dalam memberikan haknya pada pemilu serentak tersebut, " ungkap M Yusuf. 

Ditambahkan Yusuf,  dari kegiatan yang dilakukan ini,  tentu masyarakat yang hadir mendapatkan ilmu pengetahuan dari KPU,  Bawaslu,  sehingga masyarakat tidak ragu-ragu lagi dalam melakukan pencoblosan pada pemilu serentak nantinya. 

"Makanya dengan adanya acara sosialisasi ini kita harapkan kepada masyarakat bisa memberikan hak suaranya untuk memilih. Sebab,  masyarakat ini yang akan menentukan siapa pemimpin lima tahun mendatang. Oleh sebab itu,  kita juga menghimbau agar masyarakat datang keTPS yang sudah disiapkan untuk mencoplos, " harap Yusuf. 

Lebih jaub diterangkan Yusuf,  bahwa menjelang pemilihan serentak, pihaknya terus gencar melakukan sosialisasi ke kecamatan-kecamatan yang ada di Kota Pekanbaru.  

Pada kesempatan ini,  Ketua KPU Kota Pekanbaru Yelli Nofriza mengatakan,  bahwa diharapkan kepada masyarakat supaya cerdas dan bijak dalam memilih calon. Baik itu Presiden, DPD RI, DPRD Riau,  DPRD Kota. 'Lihatlah trak Dan rekordnya. Jangan sampai kita salah pilih.. Seperti memilih kucing dalam karung. Oleh sebab itu, cerdaslah dalam memilih, " ungkap Yelli. 

Diterangkan Yelli, bahwa dalam pemilihan serentak nanti diharapkan masyarakat benar-benar memilih pemimpin yang betul-betul amanah. 

Dalam acara sosialisasi ni,  masyarakat yang datang sangat antusias. Hal itu terlihat dengan banyak pertanyaan yang disampaikan kepada nara sumber. Bahkan,  diskusi berjalan sangat alot,  karena masyarakat yang hadir saling berbalas memberikan jawaban. (Hen) 

GALERI KESBANGPOL PEKANBARU

RABU 20-2-2019